Pada artikel sebelumnya, kita telah membahas mengenai apa itu collocations atau kolokasi dan seperti apa contohnya dalam Bahasa Inggris. Kali ini kita mau berbagi informasi mengenai preposition collocations dan juga contoh-contohnya.
Preposition collocations merupakan kolokasi yang mengandung preposisi di salah satu katanya. Umumnya gabungan kata ini diawali oleh sebuah preposisi dan kemudian diikuti oleh obyek yang bisa berupa kata benda, kata ganti maupun frasa kata benda. Jika kamu sudah pernah mencari tahu mengenai prepositional phrase mungkin kamu akan merasa familiar dengan penjelasan tersebut. Lalu apa bedanya preposition collocations dengan prepositional phrase jika pengertian keduanya sama?
Perhatikan dua kalimat dibawah ini:
- I walked to the hall.
- I walked on foot.
Kedua kalimat di atas sama-sama memiliki prepositional phrase, yaitu to the hall dan on foot. Namun hanya satu yang mempunyai preposition collocations. Bisakah kamu tebak kalimat mana yang mempunyai preposition collocations?
Jika jawaban kamu adalah no 2, selamat kamu telah menjawab dengan tepat. Kenapa no 2? Coba kamu amati kembali kedua kalimat di atas. Pada kalimat no. 1, kamu masih bisa mengganti prepositional phrase yang ada menjadi:
- I walked through the hall.;
- I walked across the hall.;
- I walked along the hall.
- dan lain-lain.
Sedangkan pada kalimat no 2, kamu akan kesulitan mengubah gabungan kata dari prepostional phrase nya (on foot):
- I walked
by foot. - I walked
using foot.
Seperti yang telah kita ketahui bahwa kolokasi merupakan gabungan dari kata yang sulit untuk diubah dengan kata lain. Oleh karena itu pada kalimat no. 2 on foot merupakan bentuk kolokasi, dan karena gabungan kata juga merupakan prepositional phrase, maka kita menyebutnya sebagai preposition collocation.
Singkatnya, prepositon collocations merupakan bagian dari prepositional phrases. Jadi preposition collocations sudah pasti merupakan prepositional phrases, namun prepositional phrases belum pasti merupakan preposition collocations.
___________________________________________________________________