Happy Friday and happy holiday, Learners! Dalam menyambut hari Jumat yang sudah sangat ditunggu-tunggu ini, kita bahas fakta-fakta tentang hari Jumat, yuk!
1. Dalam beberapa bahasa yang juga berasal dari bahasa Latin, Friday berasal dari kata “dies Veneries” atau hari Venus.
2. Dalam dunia astrologi, hari Jumat terhubung dengan planet Venus, lho. Hal ini menyebabkan hari Jumat dilambangkan dengan simbol planet Venus.
3. TGIF pasti sudah tidak asing lagi nih di telinga Learners. Akronim TGIF atau Thank God it’s Friday merupakan ungkapan yang menunjukkan kalau hari Jumat itu adalah hari yang paling ditunggu-tunggu karena merupakan akhir pekan.
4. Sebagian orang menganggap Friday the 13th sebagai hari yang membawa keberuntungan. Sementara sebagian orang lainnya menganggap bahwa tanggal 13 di hari Jumat justru membawa sial. Kalau kamu menganggap Friday the 13th sebagai apa, Learners?
5. Nah, untuk yang satu ini dapat ditemukan di dunia kantoran nih, Learners. Ada istilah “Casual Friday” yang artinya pada hari Jumat, semua pegawai yang bekerja di kantor tersebut dapat memakai pakaian yang santai seperti celana jeans dan kaos.
Tulis di kolom komentar tentang fakta hari Jumat lainnya yang kamu ketahui ya, Learners!