Apa itu PQ3R?
PQ3R merupakan kepanjangan dari preview, questions, read, recite dan review. PQ3R merupakan metode yang digunakan untuk mempermudah dalam memahami sebuah bacaan. Sesuai dengan namanya, PQ3R dilakukan secara berurutan.
Preview
Preview dalam bahasa Indonesia secara harfiah berarti pratinjau. Pratinjau dilakukan untuk mendapatkan gambaran mengenai teks atau buku sebelum benar-benar membaca secara keseluruhan. Pengumpulan informasi mengenai gambaran dari bacaan didapat dengan cara membaca dari judul (title), pengantar (introduction), subheadings, dan kemudian satu kalimat pertama dari setiap paragraf.
Questions
Setelah meninjau bacaan secara singkat, saatnya kamu memikirkan pertanyaan-pertanyaan mengenai bacaan yang kamu tinjau. Pada gambar di atas, contohnya, setelah meninjau bacaan kamu bisa bertanya pada dirimu sendiri Apa sih yang penulis ingin sampaikan dalam bacaan ini? Apa hubungan antara Generating Power dengan hidup yang bersih dan serba hijau? atau Apa yang hubungannya sampah dan air dengan hidup bersih dan serba hijau? Kumpulkan semua pertanyaan yang telah kamu buat dan simpan baik-baik dalam pikiran. Jika kamu takut kelupaan, kamu bisa menuliskannya di atas selembar kertas.
Read
Setelah kamu meninjau bacaan, bacalah keseluruhan paragraf. Setelah meninjau dan mengumpulkan pertanyaan, kamu akan lebih memperhatikan detail yang penting untuk diperhatikan dan akan lebih mudah menelaah informasi yang disajikan. Jangan lupa untuk memperhatikan secara seksama kata atau kalimat yang dicetak tebal atau yang disorot. Pergunakan waktu sebaik mungkin untuk memahami diagram atau tabel. Kemudian baca ulang paragraf atau kalimat yang menurut kamu kurang jelas.
Recite
Selanjutnya, kamu bisa mengutip bacaan yang baru kamu baca. Mengutip di sini maksudnya adalah kamu menjawab kumpulan pertanyaan yang telah kamu buat sendiri dengan informasi yang tersedia di dalam bacaan. Pemahaman kamu mengenai bacaan yang baru saja kamu baca akan terlihat saat kamu berusaha menjawab kumpulan pertanyaanmu sendiri. Jika ternyata ada beberapa pertanyaan yang sulit untuk kamu jawab, mungkin kamu perlu untuk membaca ulang bagian yang belum bisa kamu jawab itu. Jika kamu sudah yakin dengan semua jawabanmu, maka kamu bisa lanjut ke langkah berikutnya yaitu review.
Review
Langkah terakhir dalam PQ3R adalah membuat rangkuman. Langkah ini tak perlu kamu lakukan langsung sehabis kamu membaca. Kamu bisa menunggu satu atau dua hari setelah kamu selesai membaca suatu bacaan. Dalam rangkuman, kamu tidak hanya bisa menceritakan ulang isi bacaan, tapi kamu juga bisa membuka topik diskusi seperti apakah kamu setuju dengan penulis dan juga memberikan alasan yang tepat.
Itu tadi penjelasan mengenai PQ3R. Ketika kamu sudah berhasil merangkum dan menyertakan pendapatmu untuk memulai diskusi dengan orang lain, maka kamu sudah berhasil memahami suatu bacaan dengan metode PQ3R. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, langsung komen di bawah saja ya Learners!
Referensi:
http://www.ehow.com/info_8721515_full-meaning-pq3r.html